Cegah Covid-19 di Tempat Wisata, Polisi Lakukan Patroli

SUNGAI TEBELIAN, SKR.COM – Untuk mencegah penyebaran Covid-19, personel Polsek Polsek Sungai Tebelian melakukan patroli protokol kesehatan (Prokes) di lokasi wisata yang berada di wilayah hukum Polsek Sungai Tebelian hal tersebut juga seiring dengan Operasi Lilin Kapuas 2020, yang akan dilakukan hingga Januari 2021.

Kapolsek Sungai Tebelian Ipda J.Effendhy Kusuma S.A.P melalui Kasi Humas Aipda Mubinsa mengatakan, patroli sekaligus pengamanan tersebut dimulai pada pukul 08.00 WIB sampai dengan selesai, dimulai dari tempat Wisata Berlian Indah milik Sdr. H. Warno, dengan target beberapa lokasi wisata yang ramai pengunjung pada masa libur akhir tahun.

“Petugas Patroli melakukan pengecekan dan pengamanan objek wisata, serta mengimbau tentang Inpres No 06 Tahun 2020 tentang protokol kesehatan yang harus dipatuhi, seperti menggunakan masker, menjaga jarak dan mencuci tangan dengan air yang mengalir,” ucapnya, Minggu  03 Januari 2021

Ia juga meminta kepada masyarakat, saat mengisi hari libur tetap mematuhi protokol kesehatan, serta waspada terkait adanya kemungkinan aksi kriminalitas. Terlebih, jika membawa anak kecil berwisata diharapkan meningkatkan pengawasan saat anak bermain.

“Selalu gunakan masker jika sedang berpergian atau beraktifitas di luar rumah dan hindari kerumunan,” pintanya. (Hr)

Posting Terkait