SINTANG – Hasil reses Anggota DPRD Kabupaten Sintang, Juni di lima desa wilayah Dapilnya, menegaskan bahwa infrastruktur jalan dan jembatan masih menjadi prioritas utama yang dikeluhkan masyarakat.
Reses dilakukan di Desa Neran Baya, Sungai Garong, Sungai Pengga, Sungai Buaya (Kayan Hilir), dan Desa Empakan (Kayan Hulu).
“Usulan itu ya soal jalan dan jembatan. Itu yang paling utama, karena memang akses itu yang paling dibutuhkan masyarakat,” jelas Juni.
Menurutnya, meskipun kebutuhan lain seperti air bersih dan listrik juga ada, namun belum terlalu mendesak jika dibandingkan dengan kerusakan akses jalan.
Apalagi di wilayah pedalaman seperti Kayan, transportasi sangat tergantung pada kondisi infrastruktur yang baik.
Ia menyebutkan, apa yang disampaikan masyarakat sangat relevan dengan visi dan misi Bupati Sintang yang menempatkan pembangunan infrastruktur sebagai program prioritas.
“Kalau kita lihat, visi-misi pak Bupati memang menempatkan infrastruktur sebagai program utama. Jadi ini sejalan dan patut kita kawal,” ujar Juni Politisi Partai Gerindra ini.
Juni berharap seluruh usulan yang masuk ke dalam Sistem Informasi Pembangunan Daerah (SIPD) bisa ditindaklanjuti ke dalam Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun 2026.
“Paling tidak dari 10 usulan, bisa lah 3 direalisasikan. Itu sudah cukup untuk memberi dampak ke masyarakat. Semoga lah pak Bupati memperhatikan kondisi ini juga,” pungkas Juni Dewan dari Dapil Kecamatan Kayan Hilir dan Kecamatan Kayan Hulu ini.
