SEKADAU, SKR.COM – Dewan pimpinan wilayah Partai Amanat Nasional (PAN) Sekadau menggelar musyawarah daerah di gedung mess pemkab Sekadau, Selasa (24/5).
Musda dibuka langsung oleh anggota DPR RI dari PAN, Sukiman. Kader PAN dari berbagai DPD turut hadir dalam Musda tersebut.
Ketua pelaksanaan Musda, Herman A Bakar mengatakan, ada beberapa agenda yang dibahas dalam Musda.
“Mulai pemilihan ketua DPD, penyusunan program kerja, pembentukan majelis pertimbangan partai dan konsolidasi,” kata Herman.
Setidaknya ada enam nama yang muncul sebagai calon ketua DPD PAN. Mereka adalah Saparudin, Herman A Bakar, Muhamad, Iskandar, Muhamad Jais dan Osvarinusa.
Tak seperti partai lain, metode pemilihan ketua DPD PAN mutlak ditangan tim formatur. “Tidak lewat voting, tapi tim formatur,” pungkas Herman.
Setelah melalui musyawarah, tim formatur menetapkan Muhamad Jais sebagai ketua DPD PAN Sekadau yang baru. Jais sendiri merupakan anggota DPRD Sekadau 2014-2019.
Di hadapan para kader yang hadir, Jais menyatakan siap mengemban amanah yang dititipkan padanya. Ia bertekad menjadikan PAN sebagai partai yang lebih besar, khususnya di Sekadau.
“PAN dipandang belum begitu populer di masyarakat, saya bertekad supaya PAN dapat lebih dikenal dan dekat dengan masyarakat Sekadau serta membentuk citra positif partai,” ujar Jais.
Dalam waktu dekat, upaya konsolidasi juga akan dilakukan. “Kita akan perkuat DPC-DPC,” tambah Jais.
Sementara, ketua DPW PAN Kalbar, Boyman Harun menyatakan siapapun yang dipercaya mengemban amanah sebagai ketua DPD mesti mampu merangkul seluruh kader dan membesarkan partai.
“Tidak ada istilah anak emas, semua sama,” tegas Boyman. (Benny)