SINTANG, SKR. COM – Bupati Sintang dr.H. Jarot Winarno, M. Med.Ph menghadiri sekaligus mengesahkan warga baru PSHT Persaudaraan Setia Hati Terate cabang Sintang Provinsi Kalimantan Barat “menuju satu abat PSHT jaya” yang di laksanakan di padepokan PSHT jalan pangsuma masuka, pada sabtu malam (12/9/2020).
Dalam sambutan nya, Bupati menyampaikan “kita patut berbangga dan berbahagia, dalam situasi pendemi covid 19 ini, PSHT tetap tumbuh pengkaderan, meskipun warga baru tidak sebanyak pada tahun tahun sebelum nya namun tunjukan bahwa kita masih tumbuh dan terus membesar”.
PSHT ini selain mengajarkan beladiri, juga merupakan bagian dari olahraga yang turut serta melestarikan budaya bangsa pencak silat yang ada di Indonesia.
“Persaudaraan Setia Hati Terate mengajarkan kepada kita budi luhur kepada Tuhan yang maha esa, budi luhur kepada orang tua, budi luhur kepada sesepuh dan para guru, budi luhur bagi sesama dan terutama kepada diri sendiri”, ujar Bupati
Pengesahan pada malam hari ini telah di laksanakan kepada warga baru tentu harus kita patuhi semua aturan dari para ketua, guru dan para leluhur pendiri PSHT.
“pesan saya terus lah berlatih mengasah diri dalam kebaikan, tebarkan kebaikan melalui PSHT ini jaga persatuan dan kesatuan di Kabupaten Sintang” ujarnya
Masuyadi ketua cabang PSHT Kabupaten Sintang mengatakan puji syukur kita ucapkan kepada Tuhan yang maha esa pada malam hari ini kita bisa melaksanakan pengesahan warga baru PSHT di Kabupaten Sintang ini, walaupun jumlah peserta nya kita batasi mengingat pada saat ini masih dalam situasi pandemi covid 19 namun tidak mengurangi semangat para pengurus dan warga PSHT yang ada di Kabupaten Sintang.
Setiap warga baru wajib mendapatkan Pengesahan atau pengambilan sumpah dalam anggota PSHT (Persaudaraan Setia Hati Terate) setelah mendapat pengesahan saya minta kepada warga baru tetap berlatih, baik berlatih fisik maupun non fisik antara nya berlatih membersihkan hati dan pikiran untuk memperkuat ikatan tali persaudaraan serta terus mendalami ajaran setia hati yang sudah tercantum dalam wasiat PSHT.
“Kepada seluruh warga PSHT dengan moment ini mari kita jaga kita perkuat ikatan tali persaudaraan agar kita semua semakin hidup rukun, dan saling bergotong royong menebar kebaikan, menjaga ketertiban dan keamanan dengan demikian keberadaan kita sebagai warga PSHT semakin bermanfaat bagi keluarga, masyarakat,maupun bagi bangsa dan negara kita tercinta”pungkasnya.