Calon Wakil Bupati Sintang Tinjau Lokasi Kebakaran

Calon Wakil Bupati Sintang, Syarifuddin

SINTANG, SKR.COM – Calon Wakil Bupati Sintang, Syarifuddin langsung turun ke lapangan untuk memantau lokasi kebakaran yang terjadi di Jalan Partisipasi, Kecamatan Sintang, Kabupaten Sintang, Kalimantan Barat, Kamis 1 Oktober 2020.

Musibah Kebakaran yang melanda Pasar Inpres terjadi pada hari Kamis (1/10/2020) sekitar pukul 17:35 dan menghanguskan 9 ruko milik warga.

Kepada awak media, Syarifuddin mengaku sangat prihatin dengan adanya peristiwa kebakaran yang terjadi di Jalan Partisipasi, Kecamatan Sintang, Kabupaten Sintang, Kalimantan Barat.

“Daerah ini adalah salah satu pusat perbelanjaan yang tentunya juga menjadi salah satu penopang hidup khususnya bagi masyarakat yang berdagang didaerah ini,” ujarnya

Syarifuddin juga berharap kepada instansi terkait seperti Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah serta Dinas Sosial dapat segera mungkin mendata kerugiaan dan memberikan solusi untuk membantu masyarakat yang terdampak kebakaran.

“Saya mengucapkan terimakasih pada semua pihak baik pemadam kebakaran, TNI-Polri dan juga masyarakat yang membantu memadamkan api dan mengevakuasi barang-barang,” tuturnya.

Mengenai masyarakat yang berkerumun saat peristiwa kebakaran sedang berlangsung dirinya mengaku sangat prihatin melihat masyarakat yang menonton atau melihat kebakaran tersebut tidak menggunakan masker apalagi saat ini kita dihadapkan dengan Virus Corona yang berkepanjangan.

“Kita menghimbau kepada masyarakat, patuhilah protokol kesehatan jika ingin berpergian, gunakan masker, cuci tangan dengan air yang mengalir serta menjaga jarak antara satu dengan yang lainnya” harap Calon Wakil Bupati Sintang.

Calon Wakil Bupati Sintang juga meminta pada masyarakat agar selalu waspada terhadap musibah kebakaran yang sewaktu-waktu dapat terjadi

“Saya pesan kepada warga ketika meninggalkan rumah harus dipastikan dulu listrik di rumah itu sudah diamankan, kalau bepergian matikan listrik yang tidak ada manfaatnya, dan kalau kita sudah selesai memasak di dapur kita juga harus pastikan kompor itu sudah mati atau belum” pesan Syarifuddin ketika meninjau lokasi kebakaran. (Ast/TF)

Posting Terkait