SINTANG, SKR.COM – Bulan Januari biasanya masih dimanfaatkan oleh umat kristiani yang tergabung dalam perkumpulan, paguyuban dan organisasi untuk bertemu dan bersilaturahmi yang dikemas dalam sebuah perayaan natal bersama.
Tak terkecuali bagi seluruh masyarakat Kecamatan Sepauk yang sudah tinggal di Kota Sintang yang berkumpul dalam wadah Keluarga Besar Batang Sekujam yang melaksanakan Perayaan Natal Bersama di Rumah Dinas Sekretaris Daerah Jl. YC Oevang Oeray pada Jumat, 8 Januari 2016.
Menurut Yusuf Said mewakili keluarga besar Yan Kalis dan Yosepha Hasnah yang juga tokoh masyarakat Sepauk menyampaikan selain perayaan natal khusus bagi masyarakat Sepauk tersebut sebagai bentuk ucapan syukur atas banyak hal yang sudah diperoleh selama tahun 2015 dan mohon berkat supaya mendapatkan banyak berkat selama tahun 2016.
“kita bersyukur atas berkat yang melimpah yang diperoleh perkumpulan keluarga Sepauk dan Keluarga Yan Kalis. Dan semoga tahun 2016, semakin banyak rahmat yang diperoleh. kita juga bersyukur atas berkat kesehatan dan kesembuhan Pastor Yohanes Pranoto, Pr yang tidak jadi mengalami operasi beberapa waktu lalu” jelas Yusuf Said membuka acara.
Pelaksanaan misa perayaan natal keluarga besar Sepauk dipimpin oleh Pastor Leonardus Miau, Pr dan Pastor Samuel, Pr. Pastor Leonardus Miau, Pr menyampaikan kita harus meminta kepada Tuhan supaya selama tahun 2016 kita semua mampu mendapatkan banyak rahmat.
“Kita harus merayakan natal dalam suasana senang dan damai serta hidup bersama dalam keluarga Allah. Kita boleh berbeda dalam hal pendapat, gagasan, dan cara pandang. Tetapi kita adalah satu dalam keluarga Allah. Mari kita hidup berdamai dengan diri sendiri, orang lain dan Allah” ajak Pastor Leonardus Miau, Pr.(Hms)