MELAWI, SKR.COM – Ketua MABT Melawi, Taufik mengatakan, Majelis Adat Budaya Tinghoa (MABT) Kabupaten Melawi, Kalbar, akan menyiapkan sejumlah kegiatan untuk menyambut perayaan Tahun Baru Imlek 2570, yang jatuh pada 5 Februari 2019 mendatang diantaranya, bazaar berisi beragam aneka kuliner.
“Selain bazaar, ada juga pertunjukan atraksi barongsai, pemasangan lampion-lampion dirumah-rumah warga dan di jalan-jalan Kota Nanga Pinoh sebagai pusat perayaan Tahun Baru Imlek di Melawi dan menampilkan artis-artis ibukota dan manca negara saat malam Imlek,” sebut Taufik.
Selain itu,lanjutnya, warga Tionghoa juga akan melakukan kegiatan keagamaan, seperti ritual sembahyang dan acara tolak bala serta sejumlah kegiatan sosial kemasyarakatan lainnya yang dilaksanakan di Nanga Pinoh.
MABT juga berencana menggelar kirab mengelilingi Kota Nanga Pinoh bertepatan dengan hari ke-15 perayaan Imlek, atau yang disebut dengan ‘Cap Go Meh’ dan diakhiri dengan acara pembakaran naga, sebagai puncak perayaan Imlek.
“Saya berharap perayaan Imlek tahun ini bisa membawa perubahan yang lebih baik bagi masyarakat Melawi secara menyeluruh. Inti dari kegiatan dan perayaan Imlek ini adalah menerbarkan kasih sayang dan perdamain, bukan untuk hura-hura,” katanya, Kamis (10/1/2019).
Taufik menambahkan, bahwa perayaan Imlek yang lebih dikenal sebagai tahun baru China, sudah menjadi agenda tahunan yang biasanya disambut dengan meriah, khususnya di Melawi. “Semoga tahun ini juga berjalan lancar dan meriah,” pungkasnya. (DI)