KUBU RAYA, SKR.COM – Panglima Kodam XII/Tanjungpura, Mayor Jenderal TNI Muhammad Nur Rahmad bersama Forkopimda Kalbar dan Kabupaten Kubu Raya serta para generasi milenial Kubu Raya melaunching gerakan Wisata Tanam Padi Milenial yang digelar Pemkab. Kubu Raya bertempat di lahan milik Gapoktan Solo Berseri, Desa Parit Keladi, Kecamatan Sui Kakap, Kabupaten Kubu Raya. Dengan tema, “Jadikan Kecamatan Sui Kakap Sebagai Lumbung Padi Kabupaten Kubu Raya”, Minggu (3/11/19)
Acara launching Wisata Tanam Padi Milenial dihadiri oleh Gubernur Kalbar, Kapolda Kalbar, Danlantamal XII/Pontianak, Danlanud Supadio, Bupati Kubu Raya, Dandim 1207/BS, Kapolresta Pontianak, Kepala Dinas Pertanian Kubu Raya, Rektor Untan, Camat Sui Kakap, Danramil 1207-07/Sui Kakap serta Kapolsek Sui Kakap.
Acara launching gerakan Wisata Tanam Padi Milenial ditandai dengan tanam padi bersama oleh Forkopimda Kalbar dan Kubu Raya bersama para generasi muda milenial. Kegiatan ini adalah upaya dari Pemkab. Kubu Raya untuk mewujudkan ketahanan pangan wilayah dengan cara mengenalkan dan mengajarkan cara bertani kepada generasi muda sejak dini. Sehingga generasi muda milenial mengerti bagaimana proses pangan itu dibuat dengan harapan mereka akan menghargai jerih payah petani dan mencintai profesi petani.
Pangdam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Muhammad Nur Rahmad dalam sambutannya menyampaikan, dirinya mengapresiasi gerakan Wisata Tanam Padi Milenial yang digagas oleh Bupati Kubu Raya ini. Gerakan yang melibatkan para pemuda untuk mewujudkan kemandirian dalam bidang pertanian.
“Kegiatan yang sangat bagus dimulai dari Kubu Raya ini, mengajak para pemuda milenial bagaimana untuk mencintai pertanian, sekarang ini kan mereka rata-rata usianya masih muda sehingga program pemuda milenial ini sangat baik,” tuturnya.
“Kodam XII/Tanjungpura sangat menyambut acara ini, harapan kami nanti ini merupakan salah satu model pembinaan pemuda di desa-desa sehingga dapat menambah jumlah tenaga kerja dibidang pertanian,” harap Pangdam XII/Tanjungpura mengakhiri. (Tpr)