Prajurit Korem 121 Gelar Bela Diri Militer

????????????????????????????????????

SINTANG, SKR.COM – Kepala Jasmani Militer Korem (Kajasrem) 121/Abw Lettu Inf La Ruslan memimpin pelaksanaan kegiatan Minggu Militer  dengan materi Bela Diri Militer (BDM) di Lapangan Apel Makorem 121/Abw Jalan Pangeran Kuning No. 1 Sintang, Kamis (25/02)

Pada Minggu ke IV setiap bulan, selalu diisi dengan kegiatan yang bersifat pembinaan fisik dan pemantapan kemampuan dasar militer bagi seluruh prajurit terutama prajurit Korem 121/Abw, untuk Minggu Militer bulan Februari 2016 ini dilaksanakan latihan BDM Young Moo Do yang diikuti oleh seluruh prajurit Makorem 121/Abw, ungkap Ruslan selaku koordinator materi sebelum pelaksanaan BDM.

“Latihan BDM ini bertujuan untuk memelihara kemampuan bela diri dan menjaga kondisi jasmani Prajurit agar tetap prima” tuturnya.

Menurut Pasipamops Denma Korem 121/Abw Kapten Inf Slamet Suwarno, selain materi BDM dalam melaksananakan kegiatan Minggu Militer bulan Februari 2016 Korem 121/Abw juga diberikan materi lainnya diantaranya Peraturan Baris Berbaris (PBB), Pengetahuan Senjata Ringan (Pengjatri), dan Pertolongan Pertama di Lapangan (Longmalap).

Kata Slamet kegiatan Minggu Militer merupakan program dari Komando atas, dengan harapan disamping para prajurit melaksanakan tugas kewilayahan dan rutinitas harian sesuai fungsi dan bidang masing-masing.

“Tetapi untuk pengetahuan dasar keprajuritan harus tetap dikuasai dan kemampuan perorangan tetap terpelihara, juga dengan kondisi fisik sehingga tugas pokok dapat dilaksanakan” tukas Kapten Inf Slamet Suwarno.(Rls)

Posting Terkait