SINTANG – Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Sintang memberikan apresiasi kepada Pemerintah Kabupaten Sintang atas capaian realisasi pendapatan daerah dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2024 yang mencapai 100,90 persen melebihi target yang telah ditetapkan sebelumnya.
Hal tersebut disampaikan oleh Juru Bicara Fraksi PDI Perjuangan, Jimi Manopo dalam rapat paripurna DPRD Sintang yang membahas pertanggungjawaban pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2024.
“Capaian ini merupakan bentuk kinerja positif pemerintah daerah dalam menggali dan mengelola potensi pendapatan daerah. Kami sangat sangat menyampaikan apresiasi atas capaian tersebut,” ujar Jimi Manopo.
Meski demikian, Fraksi PDI Perjuangan tetap mendorong agar Pemerintah Kabupaten Sintang tidak cepat berpuas diri. Fraksi menilai, target penerimaan pendapatan daerah ke depan harus lebih ditingkatkan, baik melalui optimalisasi potensi yang ada maupun inovasi dalam pengelolaan pendapatan.
“Fraksi PDI Perjuangan berharap agar target penerimaan pendapatan daerah untuk tahun-tahun mendatang dapat ditingkatkan kembali. Hal ini penting untuk mendorong kemajuan daerah dan percepatan pembangunan di Kabupaten Sintang,” tegas Jimi Manopo.
Tak hanya itu, Fraksi juga berharap pengelolaan pendapatan dilakukan secara transparan dan akuntabel, sehingga mampu memberikan dampak nyata terhadap peningkatan pelayanan publik dan kesejahteraan masyarakat.
“Mudah-mudahan dimasa mendatang pendapatan daerah bisa kita tingkatkan lebih baik lagi dari yang masa sekarang,” pungkas Jimi Manopo dewan Dapil Ketungau Hilir, Ketungau Tengah, Ketungau Hulu dan Binjai Hulu ini.





