Sejumlah Kades Datangi DPRD Sintang

oleh
oleh

Sejumlah Kepala Desa dari jalur Kayan, Kelam, Dedai dan Sintang datangi Komisi B DPRD Kabupaten Sintang, Selasa (4/10/2016).

Kedatangan sejumlah Kades tersebut di terima langsung oleh Ketua Komisi B DPRD Sintang, Harjono dan didampingi anggotanya yatu Liyus, Hikman Sudirman, Mainar Puspa Sari, Kusnadi, Kelibuk dan Julian Sahri.

Kehadiran sejumlah Kades di DPRD Sintang tersebut pempertanyakan tentang pembangunan kebun atau tanah kas desa oleh perusahaan setempat.

Karena selama itu menurut Ayub ketua rombongan, kehadiran investasi sawit di Kabupaten Sintang bukan memberikan kesejahteran bagi masyarakat tapi selalu menciptakan konflik dengan masyarakat setempat.

Oleh sebab itu, kami dari perwakilan Kades di Kabupaten Sintang memohon kepada dewan yang terhormat dapat menindaklanjuti permasalah ini, pinta Ayub.

Lanjut Ayub, selain itu kami juga mempertanyakan Peraturan Bupati Nomor; 39 Tahun 2015 tentang tanah kas desa. Karena hingga hari ini kami belum mendapatkan hak-hak kami di desa, jelas Ayub.

Sementara Ketua Komisi B DPRD Sintang, Harjono mengatakan pihaknya akan menindaklanjuti apa yang di dampaikan oleh rekan-rekan Kades terkait dengan tanah kas desa. Tapi sebelumnya kami akan memanggil TP3K terlebih dahulu, karena terkait dengan masalah perkebunan itu ada di eksekutif.

“Sebenarnya ranah ini ada di eksekutif, tapi karena bapak-bapak sudah menyampaikan aspirasinya ke DPRD, laporan bapak-bapak akan kami tindak lanjuti dan ini sebagai bahan kami untuk memangil TP3K” jelas Harjono.

Lanjut Politisi Golkar ini, ia mengharapkan kepada Kades untuk bersabar karena pada bulan Oktober ini anggota DPRD lagi sibuk membahas Raperda pemekaran kecamatan dan masalah ini pasti kita tindaklanjuti dan mohon pengertiannya, pinta Harjono.

Adapun sejumlah Kades yang datang ke DPRD Sintang antara lain, Kades Jerora, Bertolomius R, Kades Mombai Begunuk, Ayub, Kades Nanga Mau, Santosa, Kades Mekar Mandiri, Sakundus, Kades Nanga Tikan, Sumardi, Kades Buluk Jegara, Saleh, Kades Jaya Sakti Selamet, Kades Sungai Meraya, Y. Ubin, Kades Sungai Mali, Iwan,  Kades Manyam, Ramli, dan Kades Mengkirai Jaya, Antonius Marasu. (Ast)