Fraksi PDI Perjuangan Soroti Besarnya SILPA 2024, Pemkab Sintang Pastikan Akan Digunakan untuk Pembangunan Prioritas

oleh
oleh
Juru Bicara Fraksi PDI Perjuangan, Jimi Manopo

SINTANG – Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Sintang menyoroti besarnya jumlah Sisa Lebih Perhitungan Anggaran (SILPA) Tahun Anggaran 2024 dan mendorong agar anggaran tersebut dimanfaatkan secara optimal untuk mendukung program-program prioritas dan kegiatan yang sifatnya mendesak.

Hal ini disampaikan Juru Bicara Fraksi PDI Perjuangan, Jimi Manopo, dalam rapat paripurna penyampaian pandangan umum terhadap Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2024.

“Dengan adanya SILPA yang cukup tinggi, Fraksi PDI Perjuangan berharap anggaran ini dapat digunakan untuk mendukung program-program prioritas serta kegiatan yang sifatnya mendesak, seperti pembangunan jalan dan jembatan sebagai penunjang ekonomi masyarakat, serta peningkatan layanan fasilitas kesehatan dan pendidikan,” ujar Jimi.

Ia juga menekankan perlunya perencanaan yang matang dan pengawasan yang ketat agar penggunaan SILPA benar-benar dapat memberikan dampak nyata bagi pembangunan yang merata di Kabupaten Sintang.

Menanggapi hal tersebut, Wakil Bupati Sintang, Florensius Ronny, menjelaskan bahwa SILPA Tahun Anggaran 2024 tercatat sebesar Rp213.434.170.239,85. SILPA tersebut berasal dari berbagai sumber, di antaranya Dana Alokasi Khusus (DAK) fisik dan non-fisik, Dana Bagi Hasil (DBH) Cukai Hasil Tembakau, DBH Sawit, DBH Sumber Daya Alam, Dana Alokasi Umum (DAU) earmark, insentif fiskal, BLUD, bantuan keuangan provinsi, hibah BNPB, serta efisiensi belanja lainnya.

“Dana tersebut akan digunakan untuk membiayai program kegiatan tahun anggaran 2025, khususnya pembangunan jalan dan jembatan sebagai penunjang ekonomi masyarakat, serta peningkatan fasilitas layanan kesehatan dan pendidikan,” jelas Wakil Bupati.

Dengan komitmen ini, Pemerintah Kabupaten Sintang berharap penggunaan SILPA dapat memperkuat program pembangunan berkelanjutan dan menjawab kebutuhan mendesak masyarakat di berbagai sektor.