Wakili Sekda, As II, Safari Ramadhan di Mengkurai

SINTANG, SKR.COM – Sekretaris Daerah Kabupaten Sintang yang diwakili oleh H. Henri Harahap Asisten Perekonomian dan Pembangunan memimpin rombongan untuk melakukan safari ramadhan ke  Masjid Darul Nasirin Kelurahan Mengkurai Kecamatan Sintang pada Rabu, 14 Juni 2017.

H. Henri Harahap dalam sambutanya menyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten Sintang sudah berkomitmen untuk memperhatikan dan membantu kegiatan semua agama yang ada di Kabupaten Sintang. “kalau bulan Desember, kami dengan rombongan besar juga melakukan safari natal. Semua agama kita perlakukan sama. Mari kita jaga suasana yang aman dan damai di Kabupaten Sintang. Jaga kebhinekaan ini dengan tulus” pinta H. Henri Harahap.

Pengurus Masjid Darul Nasirin H. Suhardi Putit berterima kasih sudah menjadi lokasi dilaksanakannya safari ramadhan oleh rombongan Pemerintah Kabupaten Sintang. “kami sedang membangun masjid baru yang besar dan kokoh. Hingga sekarang bangunan ini baru sampai tiang dan atap. Lantai pun baru saja selesai di cor, sehingga masih memerlukan dana yang cukup besar untuk menyelesaikan masjid ini” terang H. Suhardi Putit.

Abdullah salah satu jamaah Masjid Darul Nasirin menambahkan sudah membangun masjid ini selama dua tahun. “kami masih perlu penyelesaian untuk lantai porselen, dinding, dan dek. Sampai sekarang memang sudah banyak bantuan dari banyak pihak sehingga pembangunan sudah sampai atap. Namun kami masih memerlukan bantuan dana untuk sampai selesai pembangunan” tambah Abdullah.

Dalam kesempatan tersebut, Asisten Perekonomian dan Pembangunan H. Henri Harahap menyerahkan bantuan dana dari Pemkab Sintang dan sumbangan spontanitas rombongan safari ramadhan kepada Pengurus Masjid Darul Nasirin. Safari ramadhan diakhiri dengan berbuka puasa bersama, sholat magrib dan makan malam.

Sehari sebelum dilaksanakannya safari ramadhan, Pemerintah Kabupaten Sintang melalui Dinas Perindustrian, perdagangan, koperasi dan usaha kecil menengah sudah melaksanakan operasi pasar dalam rangka mengisi bulan suci ramadhan dan menyambut hari raya idul fitri 1438 hijriah. (SS/HM)

Posting Terkait